Kamis, 30 September 2010

Sejarah lahirnya sepakbola



Sepak bola adalah olahraga popular saat ini, adalah suatu olahraga yang sangat mempunyai nama di seluruh belahan dunia. Saya sedikit ingin menceritakan sedikit sejarah berdirinya sepakbola itu sendiri.

FIFA sebagai badan sepakbola di dunia menyatakan olahraga ini lahir dari daratan china yaitu di abad ke 2/3 sebelum masehi. Asal nama olahraga ini adalah ‘tsu chu’.
Tapi adapun berbagai macam versi yg timbul tentang sejarah olahraga sepakbola ini, ada yang menyebutkan datang dari Negara Jepang  yaitu masyarakat yg sudah mulai melakukannya dengan menggunakan kulit binatang , ini kisaran abad ke -8 SM.  Juga ada pendapat lain yang datang dari salah seorang sejarawan sepakbola  Bill Murray yg menyebutkan bahwa sepak bola justru terkenal dari Negara mesir yang pada saat itu sudah mengenal tekhnik menggiring bola dan sebagainya dengan buntalan kain linen yg menjadi perebutan dalam permainannya tersebut.
Sisi sejarah lain ada yang menyebutkan datang dari Negara yunani yang memang jelas terbukti sampai saat ini ada relief yg menggambarkan sekumpulan anak muda yang sedang memegang bola dan memainkan dengan pahanya, relief ini tersimpan di museum di yunani.
Dan akhirnya sepakbola modern telah mendapat pengakuan dari beberapa pihak bahwa sepakbola modern lahir di negeri 3 singa yaitu Inggris. Pada tahun 1857 telah lahir club sepakbola pertama di dunia yang bernama Sheffield Football Club yaitu suatu asosiasi sekolah yang menekuni bidang olahraga kaki ini.  Sampai akhirnya hingga saat ini banyak lahirnya club-club beserta pemain-pemain dunia yang memang mempunyai nama di dunia.

HIDUP SEPAKBOLA!
SALAM OLAHRAGA!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar